Sebuah komunitas pecinta burung dengan nama Lovebird Gading mempercayakan pembuatan kaos komunitasnya kepada Gading Kaos (GK) Klaten. Sablon yang akan dikerjakan adalah foto dari burung lovebird yang mempunyai ciri khas banyak warna maka dari itu pengerjaan mesti teliti dan presisi.
Dari hasil olah warna di komputer setidaknya terdapat 8 warna yang diimplementasikan dalam teknik sablon raster atau separasi. Sebelum pengerjaan sablon pada kaos terlebih dahulu dilakukan proofing untuk melihat hasil dari olah warna desain, proofing sablon dilakukan dengan menguji sablon pada sebuah kain, setelah hasil diketahui dan dinyatakan layak produksi baru dilanjutkan penyablonan pada bahan kain kaos. Berikut beberapa foto,
Dipublikasikan oleh Bambang Santoso pada 12 Maret 2018.
EmoticonEmoticon